:: SMK NEGERI 3 SURAKARTA ::


:: Sugeng Rawuh | Selamat Datang | Welcome


SMK Negeri 3 Surakarta


        Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas karunia dan hidayah Nya, selama ini kami menyadari bahwa informasi tentang SMK Negeri 3 Surakarta masih minim dan terbatas oleh ruang dan waktu, namun dengan adanya Website Sekolah ini, harapan kami informasi tentang sekolah dapat dengan mudah diakses kapan dan dimanapun sepanjang terdapat jaringan internet.
        Dalam Kehadiran situs resmi sekolah ini kami mengharap terjalin komunikasi yang baik dari dalam maupun dari luar Sekolah. Semoga bermanfaat. Apabila ada saran dan kritik yang membangun bisa dirimkan ke smkn3solo@gmail.com

:: Profil SMK NEGERI 3 Surakarta ::

SMK Negeri 3 Surakarta adalah Sekolah Menengah Kejuruan unit baru yang berdiri dengan keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 574/B. III tanggal 8 Februari 1957, didirikan diatas tanah dengan luas tanah 9.160 meter persegi, terletak di Jalan Brigjen Sudiarto No. 34 kelurahan Danukusuman kecamatan Serengan Kota Surakarta Kode pos 57156.

VISI DAN MISI


VISI
“ Mewujudkan lembaga pendidikan pelatihan berstandar Nasional dan Internasional dibidang Bisnis Manajemen, Pariwisata, dan Teknologi yang menghasilkan tenaga kerja profesional serta mandiri”
MISI

  1. 1. Memberikan layanan pendidikan dan latihan sesuai dengan kebutuhan kerja yang berstandar manajemen mutu (SMM) menurut ISO 9001 : 2008
  2. 2. Menyiapkan tenaga kerja professional tingkat menengah yang sesuai dengan bidang keahliannya.
  3. 3. Menyiapkan wirausahawan yang tangguh dan membentuk tamatan yang berkepribadian unggul serta mampu mengembangkan diri (mandiri).

0 komentar:

Posting Komentar